Amanah Takaful Dukung Tabligh Akbar, Santuni Yatim Piatu di Duri Pulo

Duri Pulo, Jakarta Pusat – Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H dirayakan dengan meriah oleh komunitas One For All. Tabligh Akbar yang digelar pada Minggu (28/7) tidak hanya menjadi ajang untuk meningkatkan keimanan, tetapi juga sebagai wadah untuk berbagi kebahagiaan dengan sesama.

Amanah Takaful turut berpartisipasi dalam acara ini dengan memberikan santunan kepada anak yatim dan piatu. Selain itu, berbagai lomba menarik juga digelar untuk menghibur anak-anak.

“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan semangat baru bagi anak-anak yatim dan piatu,” ujar salah seorang pengurus Amanah Takaful. “Semoga mereka tumbuh menjadi generasi yang sholeh dan bermanfaat bagi bangsa.”