Dalam suasana bahagia menyambut Tahun Baru Islam, DBesto dan Amanah Takaful bersama Ikrima Al Ijabah serta ZIS Indosat berhasil menyuguhkan momen tak terlupakan bagi ratusan anak yatim. Acara city tour ke Kebun Binatang Ragunan yang diikuti oleh anak-anak dari berbagai panti asuhan, termasuk Graha Yatim & Dhuafa di Tegal Parang, Mampang Jakarta Selatan, semakin meriah dengan adanya hidangan nikmat dari DBesto dan santunan dari ZIS Indosat.
Senyum sumringah terpancar di wajah anak-anak saat menyantap hidangan lezat yang disediakan oleh DBesto. Berbagai menu istimewa disajikan untuk memanjakan lidah mereka. Selain itu, anak-anak juga menerima santunan dari ZIS Indosat yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan mereka.
Amanah Takaful menyampaikan ucapan terima kasih kepada DBesto dan ZIS Indosat atas kolaborasi yang luar biasa. “Kami sangat mengapresiasi kepedulian DBesto dan ZIS Indosat terhadap anak-anak yatim. Donasi makanan dan santunan yang diberikan sangat berarti bagi mereka. Semoga kerjasama ini dapat terus berlanjut dan menginspirasi banyak pihak untuk berbagi kebaikan.” Ungkap Fikri Kadiv Operasional Amanah Takaful
Panitia juga menambahkan, “Acara ini tidak akan berjalan sukses tanpa dukungan dari semua pihak, terutama DBesto dan ZIS Indosat. Terima kasih atas segala bantuannya.”
Acara city tour ini membuktikan bahwa dengan bekerja sama, kita dapat memberikan kebahagiaan bagi sesama. Semoga semangat berbagi kebaikan terus tumbuh dan berkembang di masyarakat.